Kemeriahan Penutupan Kominfo E-Sport Competition 2024

image

Pemberian medali dan hadiah oleh beberapa pejabat Pemkab Bondowoso menjadi tanda ditutupnya Acara Kominfo E-Sport Competition 2024 pada Minggu (10/11/2024) malam. Dalam penutupan tampak hadir Plt. Kepala BPKAD dan Kadis Kominfo beserta jajarannya untuk menyerahkan hadiah kepada para pemenang lomba.
Seperti diketahui, Pemkab Bondowoso melalui Dinas Kominfo menggelar E-Sport Competition 2024 khususnya di Mobile Legend Bang Bang (MLBB) pada hari Sabtu-Minggu (9-10/11/2024) di Pendopo Raden Bagus Asra. Kompetisi ini diikuti oleh 44 tim terdiri dari OPD dan Kecamatan dengan 54 Match berlangsung terdiri dari babak playoff dengan format single elimination hingga 8 besar dan babak Road to Champion dengan format double elimination hingga diperoleh Juara Pertama yaitu Kecamatan Tenggarang, Juara Dua Dinas Lingkungan Hidup dan Juara 3 Kecamatan Ijen, tidak lupa juga Kominfo memberikan rewards untuk kostum supporter terkeren didapatkan oleh Dinas Bina Marga, Sumber Daya Air dan Bina Konstruksi (BSBK). Acara ditutup dengan foto Bersama untuk merayakan euforia para juara pada kompetisi tersebut.