- Januari 30, 2023
- Posted by: Kominfo
- Category: Berita Terbaru
Tidak ada komentar

Bupati Bondowoso, Drs. KH. Salwa Arifin menyambut kunjungan TVRI Jawa Timur, dalam upaya untuk memperluas area penyiaran, agar masyarakat Bondowoso dapat menikmati program siaran TVRI di Bondowoso, khususnya secara terresterial.
Pemkab Bondowoso menjalin kerjasama dengan TVRI Jawa Timur untuk menggunakan fasilitas penyaluran siaran melalui stasiun transmisi di Kluncing, Kecamatan Sumberwringin, Kabupaten Bondowoso. Selain itu, pihak TVRI Jawa Timur akan menayangkan video promosi dan informasi terkait Bondowoso, untuk dapat ditayagkan pada program acara TVRI Jatim, agar bisa dinikmati pemirsa khususnya di Bondowoso, dan juga tingkat Jawa Timur maupun secara Nasional.